Hai #SobatKMEI dan #SobatRiko !
Dalam rangka memperingati Hari Jantung Sedunia, pada hari Kamis, tanggal 6 Oktober 2022, Badan POM melalui Direktorat Pengawasan KMEI ONAPPZA bekerja sama dengan Yayasan Jantung Indonesia menyelenggarakan Lomba Game RIKO Edukasi Bahaya Merokok tahun 2022 tingkat SMA/SMK Sederajat di Wilayah DKI Jakarta.
Peserta yang hadir merupakan siswa-siswi 10 SMA/SMK di Wilayah DKI Jakarta beserta guru pendamping, antara lain:
1. SMKN 23 Jakarta Utara
2. SMK Kesehatan Global Cendekia Jakarta Utara
3. SMKN 8 Jakarta Selatan
4. SMK 57 Jakarta Selatan
5. SMAN 4 Jakarta Pusat
6. SMAN 7 Jakarta Pusat
7. SMAN 68 Jakarta Pusat
8. SMK Islam Sa’id Naum Jakarta Pusat
9. SMAN 68 Jakarta Pusat
10. SMKN 51 Jakarta Timur
Selain Lomba Game, siswa-siswi juga mendapatkan paparan terkait Kesehatan Jantung dari dr. Bambang Dwiputra, Sp.JP (Wakil Bidang Preventif Yayasan Jantung Indonesia) dan juga Sharing Motivasi dari Bapak Big Zaman, S.Kom (CEO & Co-Founder PT Badr Interactive). Dan untuk menambah keseruan, tim dari Klub Jantung Remaja memberikan Ice Breaking kepada siswa-siswi.
Lomba dilaksanakan selama 20 menit dan seluruh peserta lomba sangat antusias dalam memperoleh koin terbanyak. Adapun pemenang lomba yaitu:
Juara 1 : Citra Hanifah – SMK Kesehatan Global Jakarta
Juara 2 : Khairunnisa Rahmawati – SMK 57 Jakarta Selatan
Juara 3 : Alfin Ardiansyah, SMK Kesehatan Global Jakarta
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan peserta sebagai perwakilan generasi muda menjadi agen perubahan dalam pengendalian produk tembakau dimasa yang akan datang.